Tidurlah Saat Qailullah (Istirahat Siang Hari)

Siang
Ini merupakan kesempatan yang berharga dan merupakan potensi yang tersembunyi. Sesungguhnya, jika kamu menukar satu jam saja tidurmu pada waktu malam hari yang begitu berharga---karena pada saat-saat itu malaikat-malaikat turun membawa rahmat Allah-dengan satu jam pada waktu siang hari---yaitu saat setan-setan sedang giat melancarkan aksinya---sesungguhnya kamu termasuk orang-orang yang beruntung.
    Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam telah bersabda,



قيلوا فان الشياطين لا تقيل

    “Beristirahatlah kamu pada siang hari karena sesungguhnya setan tidak pernah beristirahat siang hari.” (HR. Abu Nu’aim dan Imam Thabrani melalui Anas)

Janganlah kamu jadikan setan sebagai panutanmu karena kamu akan menjadi senang bermain dan menyukai kegaduhan di siang hari. Janganlah kamu seperti segolongan orang yang ditemui al-Hasan al-Basri di pasar. Al-Hasan melihat sikap mereka yang menyukai keributan dan kegaduhan. Ia bertanya “Apakah mereka tidak beristirahat siang hari?” Orang-orang menjawab. “Tidak.” Al-Hasan menjawab, “Sesungguhnya, aku menilai malam yang mereka jalani adalah malam yang buruk.


"Khalid Abu Syadi"

Artikel KABAR5 Lainnya :

Scroll to top