Bukan hanya tukang bubur, tukang sayur juga bisa berangkat umrah ataupun haji. Ya, jika seseorang sudah “terpanggil”, berniat bersungguh-sungguh, maka tidak ada yang mustahil untuk hal ini.
Sekali pun, kondisi perekonomian atau pekerjaan seseorang dapat dikatakan berada di kelas bawah. Seperti contohnya Pak Warji, yang sehari-harinya berjualan sayur keliling.
Pak Warji belum lama ini mengaku kepada salah seorang pelanggannya, yang merupakan pengguna Instagram @semangat.umat, bahwa dirinya baru pulang dari umrah.
“Saya tanya ‘Mang kok udah lama gak pernah keliatan?’ ‘Oh saya baru pulang Umroh bu..Hampir 2 bulan libur jualan,” tulis keterangan @semangat.umat.
Pada awalnya, si pemilik akun mengira jika kepergiannya ke Tanah Suci merupakan hadiah dari seseorang. Dengan kata lain, dibayar oleh orang berhati mulia.
Namun dia justru terkejut dan terkagum-kagum ketika mendapatkan jawaban dari tukang sayur tersebut. “‘Waah alhamdulilah sama siapa umrohnya pa.. Dibayarin siapa pa?’”
Sama istri bu.. Berdua .. Bayar sendiri.. Saya nabung setahun. Ambil paket yg 26 juta .. Hotel bintang 5.. Bisnya juga bagus,” tutur Pak Warji.
Sontak, kisah inspiratif Pak Warji mengundang decak kagum warganet. Sebagian warganet bahkan ada yang sampai merasa minder atas usaha dan niatnya dalam mewujudkan bertandang ke Tanah Suci.
“Masya Allah malu aku yang masih muda gini-gini aja,” tulis @bebbypinkk.
“Masyaa Allah.. Semoga bisa juga seperti pak Warji. Bebas riba bisa berangkat umrah dan membahagiakan keluarga.. aamiin ya Robb,” ujar warganet lain dengan nama akun @wulan_hesty.
“Patut dicontoh semangatnya.. biar kuayaa.. penampilan tetap biasa sederhana…. masyaAlloh tabarokalloh,” kata @eniwidyati87,